Bangga! Mahasiswa APP Darma Agung Raih Medali Emas Prestasi Internasional di Culinaire Malaysia 2025
Medan, 6 Oktober 2025 – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh mahasiswa Akademi Pariwisata dan Perhotelan Darma Agung (APP Darma Agung).Lucas Candra Pasaribu, mahasiswa Program Studi Perhotelan, berhasil mengharumkan nama Indonesia setelah meraih dua penghargaan bergengsi di ajang internasional Culinaire Malaysia 2025.Dalam kompetisi tersebut, Lucas meraih Medali Emas pada kategori Malaysian Local Fruit Caramelization & Flambé. […]

